Tapanuli Selatan, KompasReal.com – Lauddin Siregar, SH, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Forum Membangun Desa (FORMADES) Kabupaten Tapanuli Selatan. Pengurus DPC FORMADES Tapsel lainnya adalah Mustaqim Hanafi, SH (Sekretaris), dan Mahmuda Mora Siregar (Bendahara). Pengurus ini terbentuk dalam Musyawarah Pertama FORMADES Tapsel di Batu Kopi pada 2 Desember 2025.
“FORMADES ini bertujuan membentuk komitmen mengawasi sesuatu dalam perjalanan pembangunan desa se-Tapanuli Selatan untuk menjalin kerja sama atau mitra se-Kepala Desa dan Lurah se-Tapanuli Selatan. Bukan mencari kesalahan pada pembangunan desa, tetapi sebagai mitra Kepala Desa se-Kecamatan Tapanuli Selatan,” jelas Lauddin Siregar.
Lauddin menambahkan, FORMADES berkomitmen untuk menjadi mitra dan pemberi solusi dalam pembangunan pedesaan, mengusung jargon “Gotong royong, bersinergi dan transparan”.
Mahmuda Mora Siregar, Bendahara FORMADES Tapsel terpilih, menyatakan kesiapannya berkontribusi untuk pembangunan Tapanuli Selatan.
“FORMADES akan siap berkontribusi konkrit pembangunan Tapanuli Selatan,” katanya.
Musyawarah dihadiri Ketua DPP Bidang Kesra Irwan Alimuddin Batubara, S.Sos, yang juga memimpin musyawarah tersebut.