KompasReal.Com, Tapanuli Selatan – Sebuah tragedi mengguncang Pasar Simangambat di Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) ketika seorang pria berusia 45 tahun, yang diidentifikasi sebagai PS, diduga nekat “habisi” nyawa seorang pensiunan ASN bernama AI (60). Insiden mengerikan ini terjadi pada Senin malam di Pasar Simangambat, Kecamatan Saipar Dolok (SD) Hole.
Menurut Kapolres Tapsel, AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH, melalui Kasi Humas, AKP Maria Marpaung, SE, MM, peristiwa tragis ini bermula saat PS menyerang AI dengan kayu bulat tanpa alasan yang jelas. “Rumah korban (AI-red), bersebelahan dengan terduga pelaku (PS),” ungkap Kasi Humas.
Keterangan dari istri korban, RP (62), mengungkapkan bahwa AI tiba di tempat berjualan di Pasar Simangambat dan dipukul oleh PS tanpa ampun. “Saat itu, korban datang ke tempat jualannya mengendarai sepeda motor. Korban, selanjutnya memarkirkan sepeda motornya persis di depan tempat ia berjualan,” kata Kasi Humas.