KompasReal.com, Tapanuli Selatan – Ratusan warga Kecamatan Angkola Selatan, Kabupaten Tapanuli Selatan, mengadukan sejumlah persoalan kepada anggota DPR RI yang juga Bakal Calon Bupati (Bacabup) H. Gus Irawan Pasaribu, SE, AK, MM, CA.
Persoalan itu antara lain mengenai status lahan, pembangunan jalan dan jembatan sampai minimnya pelayanan pemerintah di bidang kesehatan.
Keluhan itu diutarakan masyarakat Angkola Selatan pada pertemuan dengan Gus Irawan, pekan kemarin di Lingkungan Janji Matogu dan di Lingkungan Garonggang Kelurahan Pardomuan.
Tokoh masyarakat Kelurahan Pardomuan Muhammad Hendri Pohan, mengeluhkan kurang perhatiannya pemerintah terhadap pemasangan bronjong di sungai Batang Salai. Juga jembatan gantung (rambin) di lorong Hutabaru.
Tokoh masyarakat lainnya, Kamaluddin Hasibuan, mengeluh belum terealisasinya pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) di Lingkungan Garonggang.
Dari kaum ibu, Israwati Sihombing bermohon pembangunan Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kelurahan Pardomuan yang luas wilayahnya hampir setengah dari luas Kecamatan Angkola Selatan.
Dahlian Siregar dari Garonggang, minta agar permohonan warga ke pemerintah tentang pengadaan sarana air bersih segera direalisasikan. Sebab, info yang ia dapat, salah satu penyebab anak stunting adalah lingkungan yang minim air bersih.